Hi readers,
Sudah weekend lagi waktunya kita berbagi cerita.
Cerita kali ini dari sabun wajah atau facial wash yang sudah pernah aku pakai sampai pertengahan tahun 2021 ini.
Tidak terlalu banyak sih, 2 Facial Wash cukup kan ?
Aku mau jelasin kondisi kulitku beberapa waktu akhir-akhir ini. Jadi kulitku itu jenisnya kombinasi. Bisa jadi kering kalau over exfoliating dan sangat berminyak ketika PMS (faktor hormonal).
Iya, kulitku pernah over exfoliating gara-gara aku sok tau pakai semua skin care yang ada embel-embel AHA/BHA, salycilic acid, segala jenis acid laiinnya aku pakai berbarengan.
Waktu itu aku ke klinik kecantikan - Lasica Beauty di Denpasar dan diedukasi dokter Yessica soal jenis skin care yang aku pakai dan jangan dipakai. Dari sana baru tahu deh kalo kulitku perlu skin care yang melembabkan. Termasuk facial wash, waktu itu sempat pakai yang dari klinik sih. Karena berhubung aku belum sempat beli lagi hehhe...
Tapi aku inget banget seperti apa facial wash yang kulitku butuhkan. Kedua facial wash yang akan aku review ini memiliki tekstur yang mirip seperti facial wash di klinik tersebut.
Kleveru Sea Buckhthorn Cleansing Gel
Kleveru Sea Buckthorn Cleansing Gel merupakan pembersih wajah yang diformulasikan sesuai pH kulit alami (pH-nya antara 5.2-5.5). Berfungsi untuk membersihkan secara sempurna dengan kandungan superfruit Sea Buckthorn yang mengandung Vitamin C alami 15x lebih banyak dari jeruk dan Vitamin E sehingga dapat mencerahkan. Menggunakan Houttuynia Cordata untuk membersihkan kulit tanpa membuat kulit kering dan dehidrasi. Selain itu, juga mempersiapkan kulit untuk tahapan skin care selanjutnya agar produk lebih meresap dan bekerja secara optimal.
Kleveru adalah brand lokal Indonesia yang aman dan sudah terdaftar di BPOM.
Kleveru Sea Buckthorn teregistrasi dengan nomor NA18201200236.
Power Ingredients :
1. Sea Buckthorn
Merupakan tanaman yang sering ditemui di Cina dan Rusia. Di Indonesia penggunaan Sea Buckthorn memang masih sangat langka. Kenapa dikatakan superfruit ? Karena kandungannya yang sangat banyak salah satunya untuk industri perawatan kulit/skin care.
Sebagai anti-oksidan alami yang mengandung Vitamin C alami 15x lebih banyak dari jeruk dan Vitamin E sehingga dapat mencerahkan, memudarkan bekas jerawat, dan meningkatkan produksi kolagen. Selain itu, juga mengandung anti-inflamasi yang berfungsi membantu menenangkan kulit dan menyembuhkan jerawat.
2. Houttuynia Cordata
sumber Generasi Biologi |
Sebagai pembersih natural yang dapat membersihkan kulit wajah secara maksimal tanpa menghasilkan efek kering dan tertarik. Selain itu, juga berfungsi sebagai antioksidan serta dapat menenangkan kulit.
3. Provitamin B5/Panthenol, Sodium PCA
Dapat melembabkan dan menenangkan kulit yang terkena inflamasi, sunburn, atau kulit yang meradang.
4. Licorice
Untuk mencerahkan dan memudarkan bekas jerawat.
Ingredients lengkapnya :
Aqua, Potassium cocoyl hydrolyzed oat protein, Glycerin, Cocamidopropyl betaine, Potassium cocoyl glycinate, PEG-120 Methyl Glucose Dioleate, Butylene glycol, Hippophae rhamnoides Extract, Xanthan gum, Houttuynia Cordata Extract, Panthenol, Sodium PCA, Licorice (Glycyrrhiza Glabra) Extract, Chlorphenesin, Allantoin, Disodium EDTA, Capsicum annuum extract, Daucus carota extract.
Lengkapnya nih, dari semua kandungan tersebut Kleveru Sea Buckhtorn Cleansing Gel memiliki 5 manfaat dari 1 produk atau 5IN1 :
- Houttuynia Cordata, Potassium Cocoyl Hydrolyzed Oat Protein
- Sea Buckthorn, Houttuynia Cordata, Carrot
- Sea Buckthorn, Licorice, Carrot
- Houttuynia Cordata, Licorice, Allantoin, Carrot
- Glycerin, Provitamin B5/Panthenol, Butylene Glycol, Sodium PCA
Tekstur dari Sea Buckthorn Cleansing Gel berbentuk Gel dan akan menghasilkan busa yang cukup dan creamy. Sehingga akan terasa halus dikulit.
Penggunaan Sea Buckthorn Cleansing Gel sangat hemat karena hanya butuh sebesar kacang polong untuk dapat membersihkan secara optimal. Walaupun tidak menggunakan SLS/SLES atau deterjen, kekuatan membersihkan Sea Buckthorn Cleansing Gel sangat efektif dan mampu mengangkat minyak, debu, kotoran, bahkan makeup ringan sekalipun.
Cara Pakai :
- Basahi wajah dan tuangkan Kleveru Sea Buckthorn Cleasning Gel secukupnya pada telapak tangan yang bersih
- Tambahkan air agar cleansing gel tercampur menjadi buih
- Usapkan pada wajah dengan lembut.
- Bilas dengan air
- Lakukan step skincare selanjutnya toner, serum, moisturizer/sunscreen
Menurutku dengan isi 100 ml dan harga di bawah Rp 100.000, hemat banget bisa dipakai 1 sampai 2 bulan. Apalagi memang bikin kulit jadi bersih dari minyak, lembut, dan lembab di kulit. Bahkan kalau lagi weekend nih, bangun pagi aku mandi dan cuci muka aja pakai Kleveru Sea Buckhtorn Cleansing Gel tanpa skin care lanjutan. Hehehee...ini ngga bagus sih sering-sering begini. Tapi kulitku tetap lembab sih walaupun belum pakai moisturizer sekali pun.
Kulitku sering kering di bagian cupid hidung, kadang juga terasa perih. Tapi untungnya aman dan nyaman pake Kleveru sih :) dan ngga bikin break out itu penting banget apalagi yang kulitnya sensitif kayak aku.
Aku baru coba 2 produk dari Kleveru yaitu Kleveru Sea Buckthorn Cleasning Gel dan Kleveru Vitamin C 10 Ferulic Acid Serum.
Untuk serumnya aku belum pakai rutin ya, jadi belum merasakan perubahan yang signifikan di kulit. Aku pernah sharing deh di posting sebelum-sebelumnya kalau kulitku saat kemerahan dan berjerawat karena perubahan hormon (datang bulan) akan sangat sensitif dengan produk yang mengandung Vitamin C atau bersifat acid. Serumnya masih aku pelan-pelan pakai, kadang pakai 1 hari, terus 2 hari lagi baru pakai lagi. Melihat kondisi kulit dulu. Nanti pasti aku review juga kok :)
Comments
Post a Comment
Terima Kasih sudah berkunjung ke Diah's Blog.
Silahkan berikan komentar dengan bahasa yang sopan dan tidak mengandung unsur SARA.