Pengalaman Selama Jadi ELF

ELF = Ever Lasting Friends

Hai semuanya :)
Di posting kali ini aku ingin berbagi cerita tentang pengalamanku menjadi ELF, yang diawali karena aku menyukai BoyBand asal Korea Selatan - Super Junior. Dalam posting sebelumnya (I'm ELF to Super Junior) aku juga pernah bercerita tentang Super Junior dan ELF.
Maksud aku untuk memposting ceritaku ini bukan untuk pamer atau sombong. Ya jujur aku tahu Super Junior 2 tahun yang lalu dari teman, jadi ELF 2 tahun ya. Dan aku juga tahu pasti ada banyak ELF diluar sana yang menjadi ELF lebih dulu daripada aku dan lebih senior dibanding aku. Emm, siapa ya ELF pertama di dunia ini ? Pingin tahu deh.
Selama 2 Tahun ini ada beberapa cerita unik dan pengalaman seru yang aku alami..
Apa saja ?

1..  Jadi tambah teman (ELF)
  • Ya kalau ditanya emang teman kamu nambah sampai ribuan ? hehehe....tidak sampai ribuan teman sih yang aku kenal. Paling tidak aku mengenal teman - teman ELF dari Bali, luar Bali dan dari Luar Indonesia. 
  • Walaupun sebelumnya aku tidak pernah bersosialisai dengan orang yang sekarang aku kenal akrab. Begitu aku tahu dia ELF otomatis jadi akrab bahkan terkadang aku jadi keakraban banget.
  • [Cerita]
    Waktu pagi hari di halaman sekolah, di depanku ada siswi yang jalan pake tas warna biru dan isi tulisan "ELF". Tanpa berpikir panjang , langsung sedikit agak akrab aku nyanya , "Kamu ELF ya ? Biasnya siapa di Super Junior ?"
    Mungkin aja setelah itu dia berpikir aku sedikit sok akrab. Hehhe.....mianhe for mistake :)


2.  Meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris 
  • "Bahasa adalah salah satu hal yang penting dalam berkomunikasi " 
    Karena teman-teman yang ELF ada beberapa yang berasal dari Luar Indonesia, untuk bahasa yang kita gunakan dalam berkomunikasi (di twitter, chatroom d.st) maka bahasa yang harus digunakan adalah bahasa International yaitu Bahasa Inggris.
    Karena sering berlatih bahasa Inggris saat berkomunikasi dengan ELF menggunakan Bahasa Inggris [Sambil menyelam minum air, sambil berkomunikasi dengan ELF sambil meningkatkan kemampuan bahasa] , selama 2 tahun belakangan ini kemampuan berbahasaku mengalami kemajuan yang lumayan. Ya jujur, walaupun terkadang masih dibantu dengan fasilitas google translate ^_^
3.  Meningkatkan kemampuan imajinasi dalam menulis cerita (fanfiction)
  • Kalau kamu pernah membaca cerita yang ada di blog ini, maka kalian akan tahu seberapa kemampuanku menulis cerita (fanfiction).
    Walaupun belum sangat profesional, aku merasa imajinasi dalam menulis ceritaku ada variasi dalam setiap cerita. Dengan cast yang hampir semuanya Super Junior, aku menulis cerita dengan alur cerita berbeda dari setiap cerita dan dengan tema yang rata - rata adalah Romantic - Comedy dengan menambahkan sedikit kebiasaan Super Junior yang umum diketahui oleh ELF [Misalnya, kita tahu bagaimana jahilnya Kyuhyun, Siwon yang tampan, Eunhyuk yang suka pisang, Donghae yang couplenya Eunhyuk]  .
  • Ditambah lagi membaca fanfiction dari teman - teman ELF yang sudah hebat dan senior dalam menulis cerita , bisa menambah pengetahuan dan pengalaman dalam menulis cerita (fanfiction).

4. Rasa Ingin tahu tentang ELF di luar Indonesia
  • Kalau aku sendiri ya, kalau aku kenal dengan teman yang ELF yang berasal dari Luar Indonesia. Otomatis aku ingin tahu tentang Negara mereka dan bagaimana kepribadian orang - orang di Negara tersebut. Dan dengan begitu bisa menambah pengetahuan tentang Negara di dunia.
    [Tips : jika kalian berinteraksi dengan orang dari Negara lain, cobalah browsing di google bagaimana kepribadian mereka dan bagaimana kebiasaan mereka. Misalnya sebagian besar orang di Negara tersebut suka dengan seni,]
5.  Jadi suka nyanyi dan dance
  • Mungkin pengalaman yang satu ini menurut kalian yang baca, sedikit kurang nyambung. Tapi ya gitu deh, semenjak suka lagu Super Junior jadi senang nyanyi dan belajar sedikit gerakan dance (walaupun suka dance K-POP tetap suka tarian tradisional Bali dong ! ^.*

Itu aja dech pengalaman yang aku inget, dan cuma itu yang aku ceritakan diposting kali ini.
Bye,...bye.. thanks for reading and  visiting here ^_^

Comments

Jangan lupa subcribe